Tuesday, February 25, 2014

Resep Soto Betawi @resep_nenek

Ada banyak resep masakan soto yang berbahan daging dan salah satunya adalah soto betawi, setelah sebelumnya saya publish Resep Soto Kudus maka kini saya akan tulis Resep Soto Betawi, dimana perbedaan soto betawi dengan jenis soto lainnya adalah dari bahan utama yaitu Soto Betawi berbahan utama antara campuran bagian dalam sapi dengan perpaduan jeroan. Bagi sebagian orang ada yang merasa kurang berkenan dengan bahan utama tersebut, tetapi meskipun begitu soto betawi tetap jadi resep yang menggugah selera bagi penggemar makanan ini, khususnya orang betawi asli. Soto betawi sungguh nikmat di lidah dan layak anda jadikan buruan kuliner yang menggugah selera anda, mari kita simak Resep Soto Betawi yang nikmat ini. Untuk cara membuat soto betawi sebenarnya tak jauh beda degan jenis soto di Indonesia lainnya, sehingga anda pun bisa coba membuat soto betawi sendiri dirumah. Mari kita simak Cara membuat Soto Betawi dan Resep Soto Betawi Asli.

.

Bahan Soto Betawi
    250 gram Daging Sandung Lamur
  • 150 gram Jerohan (paru, usus, babat)
  • 1/4 butir Kelapa, bakar hingga kehitaman
  • 2 buah Kentang dibelah 4 bagian dan digoreng
  • 1 batang Daun Bawang,diiris halus
  • 1 sendok makan Daun Seledri,dirajang halus
  • 1½ liter Santan, kentalnya sedang
  • 1 buah Tomat dipotong 8 bagian
  • 3 sendok makan Minyak goreng
  • 3 lembar Daun Salam
  • 3 lembar Daun Jeruk
  • 2 sendok makan air Jeruk Limau
  • 2 sendok makan Bawang Goreng
  • 1 batang Kayu Manis
  • 1 sendok teh Garam
  • 1 sendok makan Gul
  • a Emping Melinjo goreng
Bumbu "yang dihaluskan":
  • 3 siung Bawang putih
  • 7 buah Bawang merah
  • 3 sendok teh Ketumbar
  • 3 butir Kemiri
  • 2 sendok teh Jintan
  • 2 sendok teh Lada
Bahan Tambahan
  • Timun, potong dadu
  • Cabai rawit rebus
  • Tomat, iris tipis
  • Kol (kubis)
  • Cuka, secukupnya
  • Garam
  • Air Matang
Cara Membuat Soto Betawi
  • Rebus jeroan hingga matang 3/4. Lalu tiriskan.
  • Rebus daging sandur lamur secara terpisah sampai matang 3/4. Jangan buang airnya karena akan digunakan untuk kuah. Ambil airnya 1 liter.
  • Tiriskan daging dan jeroan kemudian potong-potong.
  • Tumis bumbu yang sudah dihaluskan bersamaan dengan cengkih, pala dan kayu manis. Ingat Tumis sampai berbau harum agar kuah soto tidak terasa langu atau kurang sedap.
  • Tumis daging dan jeroan yang sudah dipotong bersama bumbu (sebentar saja).
  • Setelah itu air kaldu dituangkan bersamaan dengan santan, tomat, seledri, daun bawang, dan kecap manis. Pada saat fase ini didihkan dengan api kecil.
  • Dapat disajikan dengan bawang goreng dan emping goreng.
  • Sajikan pula dengan bahan tambahan pendukung lainnya.
Demikianlah Resep Masakan lezat soto betawi yang bisa saya sajikan di blog Resep Masakan Indonesia, saya selaku admin blog akan selalu update Resep Masakan Nusantara yang pastinya akan sangat menggugah selera. Resep-resep yang saya tulis disini semoga bermanfaat buat semuanya.

Nb:Pilihlah bahan makanan yang masih segar dan berkualitas bagus agar masakan anda maksimal lezatnya.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.